BerandaArtikelKenali Peran SD WAN di Dunia Industri Anda
article-image

27 December 2022

Kenali Peran SD WAN di Dunia Industri Anda

SD WAN merupakan teknologi terbaru dalam dunia digital dan sebagai pemegang keputusan penting dalam perusahaan, Anda perlu mengenal peran SD WAN di dunia industri.

Era digitalisasi sudah bergulir dan menjadi tantangan besar bagi setiap dunia industri untuk dapat beradaptasi dengan mengakomodir berbagai perkembangan teknologi yang ada. Salah satu hal yang perlu diadaptasi adalah SD WAN, sebagai salah satu solusi teknologi pilihan dalam memaksimalkan operasi bisnis dan usaha mencapai transformasi digital.

SD WAN adalah singkatan dari software-defined yang diaplikasikan pada koneksi WAN (wide area network). SD WAN menjadi sebuah standar baru dalam memastikan kualitas layanan yang konsisten. Manfaat dari SD WAN adalah membantu kontrol dan manajemen jaringan berbasis cloud terpusat serta memperkuat koneksi pengguna ke aplikasi yang aman, baik jaringan MPLS, internet broadband, atau LTE/5G.

Karena Telkom DWS memahami pentingnya peran SD WAN di dunia industri Anda, maka kami ingin membagikan informasi berdasarkan kategori bisnis yang Anda geluti.

Bisnis Ritel

Dengan lebih dari setengah penduduk Indonesia menggunakan smartphone untuk transaksi ritel, maka ekspansi adalah hal yang penting. Namun berbagai kendala mungkin dapat terjadi, seperti menyediakan infrastruktur jaringan di setiap cabang, menjadwalkan teknisi ke setiap cabang untuk menginstal peralatan jaringan yang rumit, dan melakukan konfigurasi jaringan serta pembaruan kebijakan di setiap cabang untuk akses jaringan ke aplikasi yang diperlukan.

Dengan menggunakan SD WAN Anda akan terbantu dalam melakukan perluasan pada bisnis ritel. Aktivasi konektivitas dengan cepat dan efisien biaya menjadi salah satu keunggulan dari SD WAN dibandingkan ketika Anda menggunakan WAN konvensional. Selain itu, dengan kemampuan SD WAN dalam mengakomodasi kinerja dari berbagai aplikasi cloud akan memberikan potensi dalam penerimaan pendapatan dan mewujudkan use experience yang baik.

Manufaktur

Dalam industri manufaktur secara global, teknologi digital berpotensi mengubah dinamika, terlebih dengan kehadiran augmented reality, robotika, dan IoT. Untuk mengoptimalkan maka tim IT Anda perlu secara cermat melakukan evaluasi terhadap kapabilitas jaringan mereka, terutama di lokasi remote, dan strategi digital yang tepat.

SD WAN berperan dalam meningkatkan adopsi teknologi komunikasi nirkabel dan perangkat IoT untuk inovasi sektor manufaktur di Indonesia. SD WAN juga mendukung konektivitas dalam perangkat teknologi terutama dalam menjangkau lokasi operasi yang jauh dan sulit dijangkau. Solusi SD WAN memungkinkan perusahaan manufaktur untuk sepenuhnya memanfaatkan keunggulan dari perangkat IOT yang terhubung.

Healthcare

Healthcare atau industri kesehatan menjadi sektor industri lain yang membutuhkan akselerasi layanan dengan penggunaan teknologi terbaru. Dengan tuntutan untuk menciptakan kualitas layanan yang lebih tinggi dengan biaya lebih rendah, mematuhi berbagai peraturan kesehatan dan meningkatkan kepuasan pasien, maka industri healthcare perlu beralih ke inovasi teknologi seperti telemedicine, virtual reality dan kecerdasan buatan (VR & AR), big data, cloud, dan IoT.

Masalah-masalah di atas dapat diatasi melalui implementasi solusi SD WAN yang ditentukan oleh perangkat lunak. SD WAN memberikan visibilitas yang dibutuhkan di seluruh jaringan, yang memungkinkan Anda untuk mengelola jaringan secara terpusat, memberikan prioritas lalu lintas data dan aplikasi, serta dapat membantu meningkatkan keamanan jaringan.

Bank, Layanan Keuangan, dan Asuransi

Sebagian besar lembaga keuangan di Indonesia umumnya berusaha untuk meningkatkan keandalan dan keamanan bagi setiap nasabahnya. Sayangnya, jaringan WAN tradisional masih belum andal dan justru membebani industri layanan keuangan dengan biaya bandwidth yang tinggi.

Dengan menggunakan teknologi SD WAN lembaga keuangan akan terbantu untuk melakukan optimalisasi pemanfaatan bandwidth dan juga meningkatkan kinerja aplikasi yang dibutuhkan layanan keuangan dengan visibilitas jaringan yang luas. Selain itu SD-WAN juga dapat mengurangi pengeluaran biaya operasional secara keseluruhan dengan memanfaatkan akses konektivitas yang efisien.

Energi

Pada sektor energi, sebagian besar departemen IT mendapatkan tuntutan untuk melakukan berbagai aktivitas yang dapat menekan biaya dengan tidak mengurangi kualitas operasional bisnis yang dibutuhkan. SD WAN menyediakan solusi jaringan bagi industri energi di mana teknologi ini mampu mengintegrasikan lingkungan cloud dan berbagai SaaS terdepan.

Dengan integrasi SD WAN yang tepat, kinerja perusahaan energi akan menjadi lebih, mampu memberikan kualitas layanan terbaik dan menurunkan biaya kapasitas tambahan. Peran SD WAN di dunia industri energi akan  membantu pertumbuhan pendapatan, menjaga kesehatan cashflow perusahaan, dan meningkatkan daya saing industri energi di masa penuh tantangan.

Dengan mengenal peran SD WAN di dunia industri Anda, maka Anda memerlukan partner yang tepat. Telkom DWS dapat menjadi partner terbaik Anda dalam menggunakan berbagai teknologi digital dalam berbagai lini industri Anda.

Apakah informasi ini membantu?

Related Article