BerandaArtikelKelebihan IoT dan Keuntungannya bagi Bisnis Anda
article-image

09 November 2022

Kelebihan IoT dan Keuntungannya bagi Bisnis Anda

Pada zaman teknologi digital yang semakin berkembang, kata “smart” bukan hanya terpaut pada perangkat komunikasi saja, atau yang dikenal dengan smartphone. Saat ini terdapat banyak jenis perangkat “pintar” yang dapat saling terkoneksi satu sama lain.

Hal ini disebabkan IoT (Internet-of-Things), teknologi yang mendukung banyak perangkat yang terkoneksi dengan internet dapat mengumpulkan, mengirimkan, dan bertindak berdasarkan data yang mereka peroleh dari lingkungan sekitarnya. Salah satu inti yang membuat perangkat-perangkat tersebut menjadi “pintar” adalah dengan bantuan memanfaatkan sensor, prosesor, dan perangkat komunikasi yang disematkan.

Dengan perkembangan teknologi yang signifikan ini, banyak kelebihan IoT dan keuntungan yang dapat diperoleh pada bisnis Anda. Mari kita simak bersama!

Kelebihan IoT sebagai Teknologi Terbaru

  1. Kemudahan dalam transfer dataMelalui IoT, banyak perangkat yang dapat terhubung secara virtual dan melakukan transfer data dengan mudah. Dengan IoT, berbagai perangkat yang terhubung ke internet dapat mengumpulkan data, menerima data, dan berkomunikasi satu sama lain melalui IP yang terintegrasi. Kelebihan IoT inilah yang dapat sangat membantu bisnis Anda untuk meningkatkan efisiensi dan menyederhanakan proses pengumpulan data.
  2. Akses yang dapat dilakukan dari berbagai tempatAnda dapat menggunakan teknologi IoT untuk banyak hal tanpa harus berada di sebuah lokasi yang khusus. Anda hanya membutuhkan perangkat smartphone dengan konektivitas internet. Cukup dengan dua hal tersebut, Anda dapat mengakses perangkat dari jarak jauh.
  3. Pemantauan secara real timeSalah satu kelebihan IoT lainnya adalah penggunaannya secara real-time sehingga sangat tepat digunakan untuk memantau bisnis di bidang manufaktur dan produksi barang. Dengan penambahan IoT, proses kerja dapat dipantau dengan lebih detail.
  4. PersonalisasiDengan adanya perangkat berbasis IoT, penggunaan perangkat tersebut hanya dilakukan oleh Anda. Dengan koneksi yang dipersonalisasi, Anda dapat menggunakan berbagai perangkat dengan lebih relevan, lebih menarik, tidak terlalu mengganggu, dan lebih menyenangkan.
  5. OtomatisasiSalah satu kelebihan dari IoT adalah membantu meringankan beban kerja dengan sistem otomatisasi. Dengan Anda memiliki perangkat yang dapat melakukan sebagian besar pekerjaan, maka Anda menghemat lebih banyak waktu dan biaya.

Kelebihan IoT sebagai Teknologi Terbaru

  1. Anda dapat meningkatan produktivitas dan manajemen waktu yang lebih baikDengan berbagai kelebihan yang telah dijelaskan di atas, penggunaan IoT dapat menghemat waktu Anda jauh lebih efektif karena Anda mampu mengoperasikan banyak perangkat melalui satu smartphone. Dengan perangkat yang saling terkoneksi maka Anda dapat menurunkan jumlah waktu yang sebelumnya digunakan untuk melakukan rutinitas kerja yang sama.
  2. Anda dapat menghemat biaya pengeluaranDengan menggunakan perangkat IoT, memungkinkan Anda untuk berbagi data dan melakukan transfer data antar perangkat elektronik untuk diterjemahkan sesuai kebutuhan. Secara singkat, IoT membuat sistem bisnis Anda menjadi efisien, di mana peralatan elektronik yang saling berkomunikasi secara efektif, dapat mengurangi atau menghemat biaya dan energi.
  3. Anda dapat memprediksi dan menyusun strategi tindakan.Data yang terkumpul dari penggunaan perangkat IoT, Anda dapat melacak riwayat dari pengguna perangkat lalu memprediksi dan membantu Anda dalam membuat strategi terkait bisnis Anda.

Dengan mengetahui kelebihan IoT dan keuntungannya bagi bisnis Anda lalu menerapkannya, maka potensi perkembangan bisnis Anda akan semakin berkembang. Tertarik untuk menggunakan IoT bagi bisnis Anda? Bekerja samalah dengan Telkom DWS, partner terbaik Anda yang memahami teknologi dan komunikasi.

Apakah informasi ini membantu?

Related Article