04 February 2025
MyRepublic: Pelayanan dan Kualitas Connectivity Telkom yang Terjamin, End Customer Tak Ada Komplain
Sekarang ini, di dalam dunia telekomunikasi, kualitas layanan sudah menjadi faktor utama dan krusial, terutama dalam aspek konektivitas. Tidak hanya sekadar cakupan yang luas, tetapi juga harus mengedepankan kestabilan dan keandalan koneksi dalam memilih NAP (Network Access Provider). Hal inilah, yang membuat PT EKA MAS REPUBLIK, atau yang banyak dikenal dengan nama MyRepublik, menjadi salah satu pelanggan setia Telkom Divisi Wholesale Service, dan terus mempercayakan layanan konektivitasnya kepada Telkom, untuk memastikan pengalaman digital yang optimal bagi para pelanggannya.
Bagaimana PT EKA MAS REPUBLIK Mengenal Layanan Telkom?
Sejak pertama kali menjajaki kerjasama dengan Telkom Divisi Wholesale Service pada tahun 2016, PT EKA MAS REPUBLIK, yang lebih dikenal dengan brand MyRepublic, telah mempercayakan layanan konektivitasnya kepada Telkom. Hal ini diungkapkan oleh Bapak Hendra Gunawan, CTO MyRepublic saat itu, dan menjelaskan bahwa pada masa tersebut, MyRepublic tengah merencanakan ekspansi bisnis ke sektor enterprise. Untuk itu, mereka mencari mitra yang dapat menyediakan last mile, backbone, data center, dan VPN IP yang andal.
Pemilihan Telkom sebagai mitra pertumbuhan MyRepublic bukan tanpa alasan, Telkom memiliki infrastruktur yang masif di seluruh Indonesia, memberikan keunggulan dalam hal redundansi dan kapasitas jaringan. Selain itu, Telkom mampu menghadirkan kapasitas tinggi dengan performa optimal, hampir tanpa congestion dalam jaringan. Keunggulan ini yang menjadi pertimbangan utama MyRepublic dalam memilih Telkom dibandingkan kompetitor lainnya. Dengan infrastruktur yang kuat dan layanan berkualitas, Telkom menjadi mitra strategis yang mendukung ekspansi MyRepublic dalam menyediakan konektivitas terbaik bagi pelanggan enterprise mereka.
Kerjasama ini membuktikan bahwa kualitas dan keandalan konektivitas menjadi faktor utama dalam memilih penyedia layanan telekomunikasi, dan Telkom berhasil memenuhi ekspektasi MyRepublic dalam memberikan solusi yang stabil dan inovatif bagi industri enterprise.
“Kami memiliki pengalaman di Jakarta-Medan waktu itu kita sewa dari provider lain, dan hampir setiap minggu terjadi gangguan, setelah kami bermigrasi ke Telkom, link menjadi cukup stabil sehingga membuat pelanggan-pelanggan MyRepublic termaintain dengan baik, selain itu dengan SLA Telkom yang diatas rata-rata provider lain terutama di kota-kota remote area seperti Pulau Kalimantan, Pulau Sulawesi, dan Denpasar Bali maupun di Medan, serta di Mataram. Hal tersebut menjadikan link juga sangat stabil, latensi cukup kecil, dan kapasitas yang kita langgan sesuai dengan yang di deliver oleh Telkom, sejauh ini hubungan sangat baik secara teknis maupun dengan Account Manager” ucap Pak Hendra ketika ditanya experience menggunakan layanan connectivity Telkom selama ini.
Jadi, apakah sudah siap untuk ekspansi bisnis seperti MyRepublic bersama layanan Telkom? Biarkan kami menjadi bagian dari perjalanan pertumbuhan bisnismu! Hubungi kami di https://mycarrier.telkom.co.id/
Apakah informasi ini membantu?